Fakta Menarik Tentang Design Interior
Desain Interior merupakan salah satu hal yang tidak boleh dilupakan ketika Anda ingin membangun hunian yang nyaman. Menggunakan jasa desain interior untuk berbagai kebutuhan seperti jasa desain rumah, jasa desain interior kantor, jasa desain cafe, desain interior restoran, design interior apartemen, desain stand pameran, desain toko hingga desain warung kopi tentu akan memakan biaya besar. Para ahli interior hadir untuk menghubungkan Anda dengan pengalaman desain interior rumah mereka dengan berbagai konsep. Menemukan inspirasi desain interior sangatlah mudah. Anda dapat menemukan inspirasi desain secara online, di majalah, atau rumah kerabat yang Anda kunjungi. Namun, untuk mengubah ide dekorasi interior menjadi kenyataan merupakan sebuah tantangan tersendiri. Dalam kondisi seperti ini, Anda bisa menggunakan layanan interior design jakarta yang menjadi pioner design-design interior di Indonesia. Sehingga untuk melakukan renovasi tersebut tidak perlu ribet. Oleh karena itu berikut beberapa fakta menarik tentang design interior.. 1. Desainer interior bukan seorang dekorator Apa yang membedakan antara desainer interior dan dekorator interior? Jawabannya adalah dalam hal pendidikan. Secara harfiah siapapun dapat menjadi dekorator interior. Seseorang yang senang bermain dengan warna, tekstil, dan material lainnya dapat menjadi dekorator hanya dengan mencetak kartu nama dan mempromosikan diri kepada klien. Latar belakang pendidikan bukanlah hal yang penting untuk profesi ini. Di sisi lain, seorang desainer interior harus memiliki pendidikan yang terakreditasi dalam bidang desain interior. Asosiasi atau gelar sarjana merupakan syarat untuk bekerja di bidang desain interior. Dekorasi merupakan pekerjaan menghias ruang atau perabotan dengan hal-hal yang modis atau ‘cantik’. Singkatnya, desainer interior dapat melakukan dekorasi, tetapi dekorator tidak mendesain. 2. Desainer interior memberikan hasil yang profesional Seorang desainer interior merupakan profesional dengan kemampuan yang terlatih. Secara otomatis jasa desain interior dapat memberitahu Anda jika ada sesuatu yang salah atau sesuatu yang lebih baik diterapkan pada sebuah ruangan. Memiliki seseorang yang seperti ini di sisi Anda dalam merancang desain rumah atau bangunan lainnya tentu sangat menguntungkan bagi Anda. Anda memiliki kesempatan besar untuk berkonsultasi secara langsung dalam membuat keputusan estetika yang krusial. Selain itu, desainer interior juga memiliki akses spesial untuk memasuki area showroom tertentu yang tidak bisa dimasuki oleh sembarang orang. Dari sana mereka akan memiliki lebih banyak variasi perabotan dan material yang tidak dapat Anda peroleh jika mengerjakan desain interior ruang Anda sendiri. Bahkan desainer interior dapat menawarkan kepada Anda berbagai macam gaya desain untuk dipilih. Namun, perlu diingat bahwa mereka bekerja untuk Anda sebagai pemilik bangunan, jadi mereka juga menyerahkan pada kalian untuk memutuskan gaya apa yang akan dipilih dan diterapkan. 3. Desainer interior bekerja sesuai budget yang Anda miliki Hanya orang kaya yang dapat menggunakan jasa desainer interior. Ini merupakan salah satu mitos yang seringkali menghambat orang untuk menghubungi dan menggunakan jasa desain interior profesional. Padahal faktanya seorang desainer interior bekerja sesuai dengan budget sang klien. Tentu tidak jarang pertimbangan tarif jasa desain interior juga bergantung pada banyak faktor, seperti lokasi, pengalaman kerja, dan ukuran perusahaan tempatnya bekerja. Seorang desainer interior di perusahaan furnitur kemungkinan besar akan mematok tarif yang lebih terjangkau, dibandingkan dengan desainer yang bekerja untuk perusahaan arsitektur high-end. Singkirkan pikiran bahwa menyewa jasa desain interior hanya bisa dilakukan oleh selebritas atau pengusaha sukses. 4. Desainer interior bukan hanya memadu-padankan Desainer interior merupakan sebuah profesi yang saat ini sudah banyak dicari dan ditemui di Indonesia. Namun, tidak sedikit masyarakat awam yang berpikir bahwa jasa desain interior semata-mata hanya mendekorasi ruangan dengan cara memadu-padankan perabot dan material. Cukup dengan pekerjaan semudah itu sudah mampu membuat sebuah ruangan memiliki tampilan yang menarik dan perfect. Furnitur dan material lainnya memang memainkan peran besar dalam desain interior. Tetapi, ada banyak tugas lain yang perlu dilakukan oleh seorang desainer interior untuk ‘menyulap’ ruang yang biasa saja menjadi luar biasa. Desainer interior harus mampu memahami sejarah desain, integritas struktural bangunan, kode bangunan, konsep spasial, ergonomik, estetika, psikologi, membuat desain gambar dengan bantuan software komputer (CAD), dan banyak lagi. Keterampilan yang luas ini dibutuhkan karena jasa desain interior tidak hanya bekerja dengan pemilik bangunan, tetapi juga kontraktor, arsitek, instansi pemerintah, dan pemilik bisnis. Karenanya, untuk menjadi desainer interior yang sukses, seseorang perlu memiliki pendidikan dan pengetahuan yang luas.